Samsung Galaxy S5 kabarnya akan diperkenalkan pada bulan Februari 2014 mendatang di ajang MWC (Mobile World Congress) 2014. Hal ini diungkapkan oleh salah satu petinggi Samsung yang menjabat sebagai EVP dan Kepala Tim Desain, yakni Dong-hoon Chang.
Samsung Galaxy S5 Akan Diperkenalkan Februari 2014

Berdasarkan informasi yang dikutip dari inews24 Korea, Dong-hoon Chang telah menegaskan bahwa Samsung Galaxy S5 yang notabene penerus dari Galaxy S4 ini akan diperkenalkan pada Februari 2014 di ajang MWC 2014 bersama beberapa produk terbaru lainnya.

Apa yang ditawarkan oleh smartphone Samsung Galaxy S5? 
Sama seperti rumor produk Samsung yang menggunakan nomor model SM-G900M yang bocorbeberapa waktu lalu. Samsung Galaxy S5 ini diduga kuat mengusung layar sentuh dengan resolusi 2K atau 2560 x 1440 piksel dengan ukuran 5,25 inci berteknologi Super AMOLED.

Sektor dapur pacu, smartphone Samsung Galaxy S5 ini ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 800 MSM8974AC yang mengusung prosesor quad-core Krait 400 berkecepatan 2,5GHz yang dipadukan dengan memori RAM sebesar 3GB dan didukung oleh pengolah grafis dari Adreno 330.

Sumber lain menyebutkan bahwa Galaxy S5 akan mengusung chipset Samsung Exynos yang dilengkapi dengan prosesor 64-bit dan didukung oleh memori RAM sebesar 4GB. Sayangnya, kabar ini masih belum jelas kebenarannya.

Sektor kamera, Samsung Galaxy S5 ini mengusung kamera utama berteknologi sensor ISOCELL resolusi 16 megapiksel dan akan tersedia dalam tiga varian kapasitas memori internal, yakni 16GB, 32GB, dan 64GB. Smartphone Galaxy S5 ini diperkirakan akan mengusung desain unibodi yang dibalut dengan casing berbahan logam.

Seperti yang dilansir dari Phone Arena (02/01/2014), smartphone Samsung Galaxy S5 ini kemungkinan besar akan diperkenalkan bersama jam tangan pintar Galaxy Gear 2.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top